Newsletter

Yang Baru di Aceh, Paket Wisata Sepeda!


JAKARTA – Traveler yang hobi naik sepeda, bisa coba Cycling Package atau wisata naik sepeda di Aceh. Sambil gowes, Anda akan diajak ke destinasi wisata yang keren. Ini wisata baru di Aceh lho!

“Ini paket wisata baru di Aceh, baru banget. Kita mengajak orang-orang naik sepeda untuk keliling objek wisata di Banda Aceh dan Aceh Besar,” tutur Nur Hadi dari Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPI) kepada detikTravel di Gebyar Wisata Budaya Nusantara, JCC Senayan, Jakarta, Jumat, 15 Mei 2015.

Sambil gowes, traveler diajak ke objek wisata yang hits di Aceh. Sebut saja Masjid Raya Baiturrahman, Museum Aceh, Museum Tsunami, Pesawat RI 001 sampai Rumah Tjoet Nyak Dhien. Tak ketinggalan, bisa ke Pantai Lampuuk dan Lhoknga juga lho!

“Sepedanya kami sediakan dan ada jalur khusus untuk dilalui. Keselamatan jadi prioritas untuk wisatawan,” kata Nur Hadi.

Berapa harga paketnya? Ada yang dari Rp 2,05 juta sampai Rp 2,6 juta untuk 4 hari 3 malam. Paket wisata ini bisa dipesan di booth Provinsi Aceh di pameran Gebyar Wisata Nusantara 2015, yang mana pengagas paketnya adalah Noeranie Wisata.

“Itu harganya sudah termasuk hotel dan makan, belum termasuk pesawat,” tutup Nur Hadi.[]

Sumber: detik.com
Yang Baru di Aceh, Paket Wisata Sepeda! Yang Baru di Aceh, Paket Wisata Sepeda! Reviewed by Unknown on 05.26 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Slider